Trending

Masyarakat Banjarmasin Diminta Disiplin Buang Sampah

Banjarmasin - Masyarakat Kota Banjarmasin diminta untuk disiplin dalam membuang sampah di TPS.

Tentunya mengubah kebiasaan ini menjadi salah satu upaya Pemerintah Kota (Pemko) Banjarmasin dalam penanganan sampah.

"Jadi masyarakat harus disiplin dengan membuang sampah sesuai waktu yang telah disiapkan," ucap Wali Kota Banjarmasin, Muhammad Yamin, Senin (21/4/2025).

Hal ini juga lanjut Yamin, sebagai bentuk komitmen pihaknya untuk menjaga kebersihan kota dari sampah di tengah darurat saat ini.

Dalam penanganan sampah penegakan Peraturan Daerah (Perda) diterapkan dengan menerjunkan langsung jajaran Satpol PP Kota Banjarmasin untuk melakukan pengawasan langsung.

"Terutama pengawasan pada masyarakat untuk waktu pembuangan sampah di TPS yang telah ditentukan," tuturnya.

Tidak hanya pengawasan pada waktu pembuangan sampah saja. Tapi juga menempatkan Satpol PP untuk terus berjaga di TPS.

Di sisi lain, pihaknya saat ini tengah menyusun konsep baru agar proses pengangkutan sampah jadi lebih praktis dan efesien.

Nantinya, petugas cukup mengangkut sampah dari tempat yang sudah disiapkan, tanpa perlu memungut sampah yang tercecer.

"Sedang disusun dan dihitung, berapa keperluan tempat penampung sampah di TPS-TPS. Semua ini dilakukan demi menciptakan lingkungan kota yang bersih, sehat dan nyaman," pungkasnya.

(Hamdiah)
Lebih baru Lebih lama