Trending

Ratusan Jemaat Ramaikan Perayaan Paskah di Gereja Katedral Banjarmasin

Banjarmasin - Ratusan umat katolik menjalankan ibadah puncak Hari Paskah di Gereja Katedral Banjarmasin, Minggu (20/4/2025) malam.

Perayaan malam Misa Paskah itu berlangsung dengan penuh suka cita dari para jemaat yang datang dan berhadir.

Pastor Rekan Gereja Paroki Keluarga Gereja Katedral Banjarmasin, Roma Ronalius Bilung, MSP mengatakan ibadah malam ini merupakan puncak dari seluruh rangkaian perayaan Paskah yang sudah berlangsung sejak seminggu lalu.

"Mulai dari Minggu Palma, Kamis Putih, Jumat Agung tadi malam dan malam ini," ungkapnya, Minggu (20/4/2025).

Menurutnya poin utama dalam perayaan ini adalah mengenai kebangkitan Yesus yang bisa membawa kebangkitan dalam hidup umat yang berkaitan dengan pembeharuan hidup untuk menjadi lebih baik lagi dari hari ke hari dan terus berkembang.

"Jadi bagaimana seseorang mampu mengubah dirinya dari manusia lama menjadi manusia baru. Kemudian bisa membangun relasi dengan seluruh umat manusia tanpa memandang latar belakang agama, suku dan lainnya itu yang mau disampaikan," tuturnya.

Selain itu lanjutnya, ada dua poin penting dari nilai-nilai kehidupan yang bisa menjadi pandangan hidup manusia. Pertama tentang pengorbanan Yesus untuk seluruh umat manusia yang berdosa.

Kemudian soal cintanya Yesus kepada seluruh umatnya. Dilihat dari akhir kisah Yesus yang memberikan cinta sepenuhnya kepada umat manusia.

"Sampai dia meninggal di kayu salib ya karena dia memberikan dirinya untuk dosa-dosa umat manusia dan itu yang kita imani. Hendaknya itu menjadi kesadaran bagi seluruh umat katolik supaya menyadari bahwa kita ada dikuduskan dan disucikan berkat kematian dan kebangkitan Yesus itu sendiri," terangnya.

Selain itu, nilai hidup Yesus yang paling relate dengan kehidupan saat ini menurutnya adalah tentang kebenaran yang harusnya diwartakan.

Namun dalam kondisi dunia saat ini, sering kali kebenaran itu dikalahkan situasi-situasi tertentu yang membuat orang memilih untuk tidak mengungkapkan kebenaran dan malah mengungkapkan hal yang sebaliknya demi sebuah kepentingan-kepentingan pribadi atau demi kepentingan kelompok.

"Nah ini lah yang hendak kita wartakan. Mari bersama-sama membangun kesadaran baru apa yang benar itu yang harus disampaikan meski harus berkorban. Ambil contoh seperti Yesus yang rela berkorban untuk menyampaikan sesuatu yang benar," akhirnya.

Sementara itu, salah satu jemaat, Yuliana menuturkan nuansa perayaan Paskah di tahun ini sedikit berbeda dari tahun-tahun sebelumnya karena jauh lebih ramai jemaat yang datang merayakan langsung di Gereja.

"Tahun ini lumayan ramai dan meriah, semoga tahun depan bisa lebih meriah lagi," katanya.

Ia berharap para umat bisa lebih berkembang dan aktif dalam setiap momen perayaan hari besar umat Katolik dan terpenting selalu menjaga kedamaian umat beragama.

"Kita berharap segala momen perayaan kedamaian selalu terjaga," tutupnya.

Hamdiah
Lebih baru Lebih lama